Cara Menyembunyikan Icon Recycle Bin Pada Desktop
Sebagian orang mungkin ada yang lebih suka bila desktop bersih dari icon gambar software atau yang lainnya. Bila terdapat gambar software atau shortcut, terkadang Kita akan merasa terganggu dan ingin menghilangkan. Pada dasarnya ketika Kita baru saja melakukan installasi windows, tentu langsung ada Recycle Bin pada desktop. Tak jarang Anda juga yang ingin mencoba menghilangkan Recycle Bin agar walpaper pada desktop lebih bersih tanpa adanya file shortcut. Untuk lebih jelasnya berikut cara menghilangkan Recycle Bin dan gambar software atau shortcut lainnya pada desktop.
Cara menyembunyikan icon Recycle Bin
1. Klik kanan pada desktop
2. Pilih View
3. Hilangkan ceklis Show desktop icon
Cukup mudah untuk menyembunyikan gambar software atau shortcut pada menu desktop. Bila ingin mengembalikan atau menampilkan gambar software atau shortcut dapat meceklis kembali Show desktop icon. Cukup mudah dan simpel kan caranya, jadi tidak perlu bingung lagi cara menghilangkan gambar software atau shortcut. Selamat mencoba.
No comments:
Post a Comment